Umumnya penyakit ini sering kali diderita bagi orang yang sudah tua, hal ini terjadi akibat dari proses penuaan yang menjadikan pembuluh darah menyempit akibat tersumbat lemak. Namun banyak juga orang yang masih berusia produktif antara 15-40 tahun juga terserang strote, akibat dari obat-obatan, stres, alkohol, haya hidup dan lainya. Dan untuk mengobati stroke ringan atau masih tahap awal masih tergolong mudah. Nah untuk lebih jelasnya, berikut dibawah ini.
Faktor penyebab penyakit stroke
1. Faktor kesehatanFaktor ini seringkali yang menjadi penyebab utama karena kurangnya menjaga kesehatan. Hal ini dipicu karena adanya kolesterol, tekanan darah tinggi, gangguan jantung, pengerasan pembuluh darah, diabetes, sakit kepala dan faktor keturunan. Dan diantara itu semua, yang harus diwaspadai adalah tekanan darah tinggi dan pengerasan pembuluh darah.
2. Faktor pola hidup
Tidak seperti faktor kesehatan, faktor yang menjadi penyebab stroke ringan ini karena ulah dari penderita sendiri. Hal tersebut bisa dilihat dari gaya dan pola hidup yang salah seperti minuman beralkohol, kebiasaan merokok, kurang berolahraga dan akibat dari suasana hati yang tidak menentu dengan dibarengi mudah emosi dan lainya.
Cara Mengobati Stroke Ringan
1. Terapi PsikologisBagi penderita umumnya mereka mengalami guncangan jiwa seperti depresi dan rasa cemas. Maka itu dukungan keluarga sangat diperlukan untuk mengangkat mental secara psikologis dengan cara memberi motivasi secara moril.
2. Terapi Fisik
Cara mengobati stroke ringan lainya dengan terapi fisik, karena penderita stroke pastinya mengalami kelainan pada fungsi organ sehingga sulit berjalan atau menggerakan badan. Untuk melakukan terapi ini, biasanya setelah konsisi penderita mulai stabil. Dan cara untuk melakukanya Anda bisa melatih penderita untuk mengajak berjalan dan diharuskan keluarga harus aktif dalam membimbing. Tujuan terapi fisik agar otot tubuh korban kembali normal, namun harus dilakukan secara bertahap.
3. Terapi Komunikasi
Bagi orang yang baru sembuh atau masih tahap penyembuhan, pastinya mengalami masalah dalam berkomunikasi dan sudah dalam baca tulis. Dalam melakukan terapi ini, keluarga harus aktif untuk menjalin komunikasi untuk berbicara kepada penderita.
Demikianlah beberapa cara mengobati stroke ringan dengan terapi dan dapat Anda lakukan di rumah. Cara tersebut memang membutuhkan waktu dan kesabaran buat aggoota keluarga karena tahap penyembuhan sedikit lama. Dan baca juga artikel lainya, cara mencegah penyakit stroke agar penyakit berbahaya tersebut mudah dicegah sejak awal.